Jumat, 21 Februari 2014

Review Market 21 Februari 2014

Dear Client,

Hari ini IHSG menguat ditutup di 4646 (+1.04%)

IHSG menguat dengan cukup meyakinkan dan menembus level 4620. Dengan ditembusnya level ini, berpotensi membawa IHSG menguat ke area 4700.

Penguatan IHSG hari ini banyak ditopang oleh saham perbankan, konstruksi dan properti. Dari saham konstruksi dan properti menurut saya masih bisa dipantau, untuk saham perbankan masih ada potensi penguatan, namun saya mulai condong ke arah SOS. View saham batu bara masih sama, saya masih melihat ada indikasi penguatan, namun sepertinya pasar masih ragu. Selain itu saya melihat ada usaha untuk mengangkat saham consumer, seperti ICBP dan MAIN. Jadi menurut saya saham saham consumer pun bisa coba dipantau. Untuk saham CPO mulai muncul tanda tanda koreksi, jadi mohon berhati hati.

Untuk sementara itu dulu yang bisa saya sampaikan.


Semoga berkenan.
Donny

Tidak ada komentar:

Posting Komentar