Selasa, 24 Mei 2016

Review Market 24 Mei 2016

Dear Client,


Hari ini IHSG melemah ditutup di 4710 (-0.7%)

Setelah kemarin indikasi teknikal rebound cukup bagus, IHSG kembali terkoreksi dan menihilkan signal teknikal rebound kemarin. Secara overall IHSG masih berada di bawah Ma20. Jadi ada potensi IHSG berkonsolidasi dengan kecenderungan melemah. Saya condong mempertahankan support 4690 dan resistance 4815. Tetap berhati hati bagi yang ingin entry.

Dengan pelemahan hari ini, banyak signal signal penguatan yang meredup. Saham saham yang masih berada di atas Ma20 dan berada dalam tren naik adalah GGRM, TLKM, dan ICBP. KLBF berada di atas Ma20nya, namun saham ini kemungkinan baru berada di fase awal up trend, jadi kekuatan trennya masih perlu diuji. Saham saham lainnya terkoreksi, namun secara signal masih berpotensi melanjutkan teknikal reboundnya seperti WIKA, PGAS, BBRI, BMRI, BBNI, ADHI, PTPP.

Selama harga saham masih berada di bawah Ma20nya, penguatannya kemungkinan baru sebatas teknikal rebound. Jadi bagi saham saham yang masih berada di bawah Ma20nya, bisa dipantau apakah resistance Ma20nya bisa ditembus atau tidak. Untuk saham dalam kondisi tren naik  seperti TLKM, ICBP, dan GGRM, bisa pantau support Ma20nya untuk panduan entry.


Untuk sementara itu dulu yang bisa saya sampaikan, semoga membantu.



Salam
Donny

Tidak ada komentar:

Posting Komentar