Kamis, 18 Februari 2016

Review Market 18 Februari 2016

Dear Client,



Hari ini IHSG menguat ditutup di 4778 (+0.3%)

IHSG masih cenderung berkonsolidasi. Belum terlihat ada indikasi yang baru. Untuk jangka pendek masih ada signal pelemahan, namun untuk mid term masih condong ke penguatan. Untuk sementara support akan saya gunakan di 4600 dan 4650. Resistance sementara di 4850.

Dari saham yang saya review, terlihat ada signal penguatan pada saham ASII, ASRI, INDF, INTP, GGRM, dan PGAS. Untuk saham INTP, saat ini ditutup di area resistance. Bila resistance ditembus ada ruang penguatan 5-7%. Jadi bisa pertimbangkan untuk entry. Saham ASRI sejauh ini maish koreksi sehat, masih bisa pertimbangkan untuk entry. Sedangkan PGAS, kasusnya mirip ASRI kemarin. Terjadi penguatan signifikan dalam satu hari sehingga berpotensi tejadi koreksi sehat untuk jangka pendek. Momentum koreksi sendiri bisa dimanfaatkan untuk BoW,

Untuk saham ADHI dan LSIP, terbentuk signal signal koreksi jangka pendek. Jadi bagi yang punya posisi untuk jangka pendek ada baiknya dilepas dulu. Untuk yang punya posisi untuk jangka panjang silakan dinikmati dinamika naik dan turunnya.

Hari ini Bi memutuskan menurunkan BI rate 25bps menjadi 7%. Berita ini sebenarnya sudah sesuai ekpsektasi konsensus. Namun terjadi aksi jual pada market. Saham perbankan rata rata langsung terkena imbas penurunan BI Rate. Namun seperti yang sudah saya katakan kemarin, penurunan saham perbankan akan menjadi momentum yang baik untuk melakukan pembelian. Tinggal mencari area support yang menarik sebagai level entry. Di luar BI Rate sejauh ini belum ada sentimen yang baru, jadi kemungkinan IHSG masih cenderung berkonsolidasi. Untuk detail support dan resistance bisa dilihat dari review di atas.


Untuk sementara itu dulu yang bisa saya sampaikan, semoga membantu.



Salam
Donny

Tidak ada komentar:

Posting Komentar