Selasa, 03 Maret 2015

Review Market 3 Maret 2015

Dear Client,


Hari ini IHSG melemah ditutup di 5474 (-0.1%)

IHSG hari ini dibuka menguat menguji resistance psikologis 5500 dengan highnya di 5499, lalu kembali terkoreksi ditutup di 5474. Dari sisi penutupan dan Stochastic mulai terlihat ada tanda tanda profit taking. Support sementara masih saya gunakan Ma20nya yang sekarang ada di 5390.Selama support ini bertahan, tren penguatan IHSG akan terjaga.

Dari saham yang saya review, hanya sedikit yang memunculkan signal beli. UNTR masih mempertahankan momentum penguatannya, namun dengan kenaikannya yang signfikan selama beberapa hari belakangan ini, ada potensi terjadi koreksi sewaktu waktu. Saham PGAS indikasi penguatan masih bagus. Pada penguatan sebelumnya tertahan resistance 5500. Jadi bagi yang ada posisi bisa pantau resistance tersebut. Jadi saya tetap menekankan untuk berhati hati. Saham ADRO, AISA, dan PTBA mengalami koreksi. Secara overall indikasi penguatan masih bagus, masih bisa dipantau untuk akumulasi. Saham perbankan, properti, dan konstruksi mulai melemah. Untuk sementara masih terlihat potensi pelemahan berlanjut, jadi tetap berhati hati terutama pada saham yang sudah menembus supportnya.


Untuk sementara itu dulu yang bisa saya sampaikan, semoga membantu.



NB : Saat ini saya kembali menggunakan BB, jadi bagi yang berkenan silakan Add saya di 527B2BB0

Salam
Donny

Tidak ada komentar:

Posting Komentar