Selasa, 01 Juli 2014

Review Market 1 Juli 2014

Dear Client,


Hari ini IHSG menguat ditutup di 4884 (+0.13%)

IHSG berkonsolidasi. Secara chart IHSG masih condong ke arah penguatan, namun pasar sendiri sepertinya masih condong menunggu sentimen baru di market. Saat ini IHSG mendekati resistance 4900. Jadi sementara ini kita pantau apakah resistance ini mampu ditembus atau tidak.

Dari saham yang saya review, signal beli masih terlihat di saham INTP, BBRI, dan KLBF. Selain itu bisa pantau juga saham PGAS, PTPP, dan WIKA yang meskipun pergerakan hari ini tidak memunculkan indikasi yang baru, namun dari indikatornya masih menyimpan potensi penguatan. Market sendiri masih condong menunggu, jadi saham apapun yang anda pilih, tetap pastikan anda sudah mempunyai trading plan yang jelas.

Untuk sementara itu dulu yang bisa saya sampaikan, semoga membantu.


Salam
Donny

Tidak ada komentar:

Posting Komentar