Selasa, 09 Mei 2017

Review Market 9 Mei 2017

Dear Client,


Hari ini IHSG melemah ditutup di 5697 (-0.2%)

IHSG sempat menguat ke area 5745, namun dilanda aksi profit taking dan ditutup di bawah 5700. Secara tren, IHSG masih berada dalam tren naik. Namun signal penguatannya kurang kuat. Support sementara di area 5650 dan resistance di 5750. Untuk sementara tetap berhati hati karena di bulan Mei biasanya terjadi koreksi.

Dari saham blue chips, yang terlihat masih memunculkan signal naik adalah saham perbankan. Selain itu masih terlihat ada beberapa saham yang secara Ma masih ada potensi penguatan seperti ICBP dan ASII. Saham batu bara dan konstruksi secara Ma masih menunjukkan signal pelemahan yang solid. Jadi bagi yang ingin entry mohon untuk tetap berhati hati. Untuk detail review bisa lihat pada review di bawah.



REVIEW SAHAM

ADHI (Closing 2200    -1.3%)
Masih terlihat ada signal pelemahan. Support masih saya pertahankan di 2150 dan resistance di 2300. Untuk entry lebih baik menunggu adanya signal yang lebih baik.

ASII (Closing 8700   -1.1%)
ASII masih berusaha mempertahankan tren penguatannya. Support masih saya pertahankan di Ma50nya di 8500, dan ada support kecil di 8700. Resistance akan saya pertahankan di  9500. Bagi yang ingin entry jangan lupa terapkan manajemen resiko.

BBRI (Closing 14000   -0.7%)
BBRI mencoba menguat, namun dilanda aksi profit taking. Sejauh ini masih ada potensi penguatan berlanjut. Support sementara di 13200 dan support kecil di 13800. Resistance di 15000. Bagi yang ingin entry tetap terapkan kontrol resiko.

BBCA (Closing 18000  +0.2%)
BBCA sempat menembus resistance 18000, namun mulai dilanda aksi profit taking. Secara overall BBCA masih berada dalam tren naik. Support ma20 di kisaran 17500. Bagi yang ingin entry tetap terapkan kontrol resiko.

BBNI (Closing 6650   -1.1%)
BBNI hari ini terkoreksi, namun signal penguatan dari Ma masih bertahan. Saat ini support di 6400-6500. Masih ada potensi penguatan berlanjut. Resistance sementara di 7000. Bagi yang ingin entry terapkan manajemen resiko.

BMRI (Closing 12000   -0.4%)
Dua hari ini BMRI terus dilanda aksi profit taking. Namun signal dari Ma masih condong ke penguatan. Support sementara di 11700-11800. Resistance di area 12500. Bagi yang ingin entry terapkan manajemen resiko.

ICBP (Closing 8625   +0.3%)
ICBP cenderung berkonsolidasi, namun signal dari Ma masih condong ke penguatan. Support sendiri ada di kisaran 8450-8500 dan resistance di 9000. Bagi yang ingin entry terapkan manajemen resiko.

PGAS (Closing 2420   +0%)
Belum ada signal yang baru. Signal dari Ma condong ke pelemahan, namun tidak disertai aksi jual yang kuat.  Bila pelemahan berlanjut support berikutnya di 2200. Resistance sendiri di 2580. Bagi yang ingin entry disarankan dicicil.

PTBA (Closing 11375  -2.3%)
PTBA kembali terkoreksi. Meskipun mulai terlihat ada aksi beli, namun saya masih condong melihat saham ini akan melemah. Support akan saya pertahankan di 10000 dan resistance di 12000. Untuk sementara saya condong menunggu adanya signal yang lebih baik sebelum memberikan rekomendasi beli.

SMGR (Closing 8750  0%)
Masih terlihat ada signal pelemahan dari Ma nya. Ma20 masih menjadi resistance yang menahan penguatan SMGR. Support sementara di 8000 dan resistance di 8850. Bagi yang ingin entry mohon terapkan kontrol resiko.

TLKM (Closing 4340   +0%)
Signal belum berubbah. Masih terlihat ada tren penguatan, namun ada potensi koreksi sehat terjadi. Supprot TLKM di 4250 dan 4100. Untuk entry lebih baik dicicil dan terapkan kontrol resiko. Resistance sementara di 4500.

WIKA (Closing 2240  -1.7%)
Belum ada signal yang baru. Dari Ma masih condong ke pelemahan. Support masih saya gunakan di 2200 dan resistance di 2400. Bagi yang ingin entry lebih baik dicicil sambil menunggu adanya signal beli yang kuat.



Untuk sementara itu dulu yang bisa saya sampaikan. Semoga membantu.



Salam
Donny

Tidak ada komentar:

Posting Komentar