Kamis, 10 November 2016

Review Market 10 November 2016

Dear Client,


PS : Sebelumnya saya mohon maaf karena saya tidak membuat review selama beberapa hari karena saya sakit flue perut. Dan hari ini saya kembali mendapat info kalau besok sore saya ada rapat, jadi ada kemungkinan besok review saya kembali tidak ada. Jadi saya mohon maaf yang sebesar2nya. Sebagai tanda permohonan maaf saya, review akan saya posting secara penuh. Semoga membantu.


Hari ini IHSG menguat ditutup di 5450 (+0.6%     Net Foreign -700M)

IHSG masih berpotensi menguji resistance 5500. Dari Ma mulai terlihat ada pembentukan signal tren naik, namun memang masih perlu dikonfirmasi. Saat ini support akan saya pertahankan di 5270 dan resistance di 5500.

Hari ini saya belum bisa berkomentar banyak karena banyak sekali saham blue chips yang menguat. Monggo untuk langsung ke Review Market untuk mendapatkan gambaran yang lebih detail. 


REVIEW SAHAM

ADHI (Closing 2230    +3.2%     Net Foreign -10M)
Mulai terlihat ada tanda tanda penguatan. Saat ini ADHI berusaha untuk ditutup di atas Ma20nya. Saya masih melihat harga ADHI cukup murah. Akumulasi bertahan masih bisa dilakukan. Support kuat ada di 2000 dan support kecil di 2180. Resistance sementara di 2250.

ADRO (Closing 1650  +5.1%      Net Foreign +30M)
ADRO menguat. Saat ini ADRO masih berada dalam tren naiknya. Namun ADRO belum mengalami koreksi sehat. Support sendiri masih saya pertahankan di 1500 dan resistance di 1750. Bagi yang ingin entry terapkan kontrol resiko.

ASII (Closing 8300   +0.6%     Net Foreign  -85M)
ASII ditutup menguat. Dari Ma belum terlihat ada indikasi yang solid. Support masih saya pertahankan di 8000 dan resistance di 8500. Untuk sementara bisa gunakan kedua level tersebut sebagai panduan transaksi.

ASRI (Closing 422   +1.4%     Net Foreign +0.1M)
ASRI saat ini masih bergerak dalam tren turun. Belum ada satupun indikasi yang menyatakan pelemahan berakhir. Jadi tetap berhati hati. Support sementara di 400 dan resistance di 440. Bagi yang ingin entry terapkan kontrol resiko.

BBRI (Closing 12700   +0.8%     Net Foreign +0.6M)
BBRI gagal menembus resistance 13000. Dari Ma, mulai terbentuk signal signal penguatan. Jadi masih ada potensi resistance 13000 kembali diuji. Bila level 13000 ditembus, maka akan terkonfirmasi pembentukan tren naik. Support kuat di 12000 dan support kecil di 12600. Bagi yang ingin entry terapkan kontrol resiko.

BBCA (Closing 15225  -0.5%     Net Foreign -96M)
Signal turun dari Ma cukup solid. Saya masih melihat ada potensi BBCA menguji area 14800. Resistance sendiri di area 15550. Bagi yang ingin entry lebih baik dicicil dan terapkan kontrol resiko.

BBNI (Closing 5575   0%     Net Foreign -28M)
BBNI berkonsolidasi. Belum terlihat ada signal yang solid. Untuk saat ini support masih saya pertahankan di 5000 dan support kecil di 5300. Bagi yang ingin entry terapkan kontrol resiko. Resistance sementara di 5700.

BMRI (Closing 11425   +0.6%     Net Foreign -22M)
BMRI masih gagal bertahan di atas resistance 11700. Dari Ma mulai terlihat ada pembentukan signal naik, namun masih kurang solid. Saat ini saya masih akan mempertahankan support di 10500 dan resistance di 11700. Untuk sementara bisa gunakan kedua level tersebut sebagai panduan transaksi.

CPIN (Closing 3570   -0.5%     Net Foreign -5.2M)
Secara umum belum terlihat ada indikasi yang solid dari CPIN. Belum terlihata ada pembentukan trend yang jelas. Support sementara akan saya pertahankan di 3500 dan resistance di 3700. Untuk sementara bisa gunakan kedua level tersebut sebagai panduan transaksi.

GGRM (Closing 67950   +1.1%     Net Foreign +11M)
Terlihat ada pembentukan signal signal tren naik di GGRM. Support kuat ada di 65000 dan support kecil di 66500. Saat ini resistance masih saya pertahankan di 72500. Bagi yang ingin entry terapkan kontrol resiko.

ICBP (Closing 9425   -0.2%     Net Foreign -7M)
Saya belum bisa melihat ada arah yang jelas dari ICBP. Untuk sementara gunakan support 9000 dan resistance 9650 sebagai panduan transaksi sambil menunggu adanya signal arah yang lebih jelas.

INDF (Closing 8300   +1.2%     Net Foreign -40M)
Belum terlihat ada indikasi arah yang jelas. Saat ini Ma20 makin mendekati Ma50 dan hampir deathcross. Saat ini support masih saya pertahankan di 7750 dan resistance di 8500. Bagi yang ingin entry tetap terapkan kontrol resiko.

INTP (Closing  15950   -0.3%     Net Foreign -6.3M)
Secara overall INTP masih berada dalam tren turun. Selama beberapa hari ini INTP mulai terlihat berkonsolidasi, namun belum ada signal yang mendukung terjadinya penguatan. Support akan saya pertahankan di 15500 dan resistance di 16500.

JSMR (Closing 4700   +3.5%     Net Foreign +8.2M)
Setelah cukup lama berkisar di area 4500, JSMR mulai menguat. Saham ini sendiri masih dalam proses right issue. Jadi area 4500 masih akan menjadi area akumulasi yang menarik. Resistance saat ini masih saya pertahankan di 5000.

KLBF (Closing 1670   -2.3%     Net Foreign -5M)
KLBF menguji support 1670. Dari indikasi Ma, terlihat ada potensi pembentukan tren turun. Penembusan area 1670 berpotensi membawa KLBF melemah ke area 1550. Jadi mohon berhati hati bagi yang masih memegang saham ini.

LSIP (Closing 1465   +1.3%     Net Foreign -2.1M)
LSIP ditutup menguat. Terlihat ada pembentukan signal penguatan, namun sejauh ini masih kurang solid. Dari info yang saya dapat harga CPO terus bergerak menguat. Jadi saham ini bisa dipantau. Support sementara di area 1450 dan resistance di area 1500.

PGAS (Closing 2510   +1.2%     Net Foreign -8M)
PGAS kembali menguji resistance Ma20nya. Resistance ini pernah menahan penguatan PGAS. Bila resistance ini ditembus, ada potensi tren turun di PGAS berakhir. Support sementara di 2450 dan resistance di 2520. Untuk sementara saya condong menunggu adanya signal yang lebih baik sebelum memberikan rekomendasi.

PTBA (Closing 13400  +4%     Net Foreign -4.3M)
Terlihat ada potensi pembentukan tren naik. Support sendiri akan saya gunakan di 12500 dan resistance di 14000. Untuk sementara bisa gunakan kedua level tersebut sebagai panduan transaksi.

PTPP (Closing 4230   +5.5%     Net Foreign -2.5M)
PTPP menguat cukup signfikan. Proses right issue di saham ini masih 2 minggu lagi. Jadi masih ada momentum gejolak di saham ini. Support sementara di 4000 dan support kecil di 4080. Resistance sementara di 4250. Bagi yang ingin entry terapkan kontrol resiko.

SMGR (Closing 9275  +0.5%     Net Foreign -0.5M)
SMGR masih berada dalam tren turun. Tapi sudah beberapa hari ini tekanan jualnya berkurang. Saat ini belum terlihat ada signal naik. Support akan saya pertahankan di 8950 dan resistance di 9700. Untuk sementara bisa gunakan kedua level tersebut sebagai panduan transaksi.

SMRA (Closing  1475  +0.7%     Net Foreign -17M)
SMRA masih berada dalam tren turun. Saat ini support masih saya pertahankan di 1350 dan resistance di 1600. Selama level 1600 bertahan tren turun berpotensi terus berjalan. Jadi bisa dipantau kedua level tersebut sebagai panduan.

TLKM (Closing 4190   +1.7%     Net Foreign -439M)
Belum terlihat ada signal yang jelas dari Ma. Saat ini support akan saya pertahankan di 4100 dan resistance di 4300. Untuk sementara bisa gunakan kedua level tersebut sebagai panduan transaksi.

UNTR (Closing 23275    +2.4%     Net Foreign +28.7M)
UNTR ditutup menguat. Tapi posisi pembentukan saat ini kurang bagus karena terlihat ada formasi shooting star. UNTR sendiri masih berada dalam tren naik. Tapi ada potensi profit taking atau koreksi sehat terjadi. Support sementara di 21300-21500 dan resistance di 24000.

UNVR (Closing 43700   -1.5%     Net Foreign -12M)
UNVR ditutup melemah. Dari Ma terlihat pembentukan tren turun jangka pendek. Support akan saya pertahankan di 42500 dan resistance di 44000. Untuk sementara bisa gunakan kedua level tersebut sebagai panduan.

WIKA (Closing 2850  +7.5%     Net Foreign +5.2M)
Cum right issue WIKA membuat saham ini menguat signifikan. Mengingat hari ini tanggal cum, biasanya besok WIKA akan melemah mengikuti harga wajar dari perhitungan right issuenya. Namun saham ini masih cukup menarik untuk dicermati. Jadi spek buy masih bisa dipertimbangkan. Support sementara di 2700.



Untuk sementara itu dulu yang bisa saya sampaikan. Semoga membantu.



Salam
Donny

Tidak ada komentar:

Posting Komentar