Jumat, 12 Juni 2015

Review Market 12 Juni 2015

Dear Client,


Hari ini IHSG menguat tipis ditutup di 4935 (+0.1%)

IHSG hari ini cenderung berkonsolidasi. Mulai terlihat adanya teknikal rebound di saham saham perbankan dan ASII, namun secara overall masih belum mampu mengangkat IHSG. Untuk saat ini support akan saya pertahankan di 4870 dan 4677, sedangkan resistance di 5050.

Hari ini indikasi teknikal rebound kembali bermunculan pada saham perbankan dan ASII. Selain itu indikasi teknikal rebound juga masih terlihat pada saham ASRI, SMRA, dan CPIN. Sedangkan saham konstruksi, yaitu WIKA dan PTPP kembali menembus support. Signal yang kurang bagus. Untuk minggu depan masih ada potensi teknikal rebound berlanjut. Namun saya masih merasa penguatan sebatas teknikal rebound, jadi bisa dimanfaatkan untuk trading jangka pendek atau mengurangi portfolio.


Untuk sementara itu dulu yang bisa saya sampaikan, semoga membantu.




Salam
Donny

Tidak ada komentar:

Posting Komentar