IHSG akhirnya mampu menguat menembus resistance 4660-4670. Mengingat IHSG hanya ditutup sedikit di atas resistance, penembusan ini masih perlu diuji kekuatannya. Dari pergerakan saham hari ini, terlihat hari ini saham properti dan consumer cukup mendominasi. Secara grafik rata rata properti masih menyimpan ruang penguatan, namun seperti yang selalu saya singgung, sentimennya masih condong negatif, jadi tetap terapkan kontrol resiko. Sedangkan untuk consumer, indikasi penguatan masih terlihat, namun mohon mewaspadai beberapa saham yang sudah masuk area overbought. Malam ini Bernanke dijadwalkan akan kembali berpidato, jadi mari kita tunggu hasilnya besok. Saat ini market masih penuh kejutan, jadi mohon berhati hati dalam memutuskan untuk membeli atau menjual saham.
Untuk sementara itu dulu yang bisa saya sampaikan, semoga membantu.
Semoga berkenan
Donny
Untuk ulasan lebih lengkap silakan mendaftar menjadi member seperti yang tertera di sebelah kanan blog ini, dan anda akan mendapat akses untuk membaca blog yang baru di Analisa Saham part 2
Untuk ulasan lebih lengkap silakan mendaftar menjadi member seperti yang tertera di sebelah kanan blog ini, dan anda akan mendapat akses untuk membaca blog yang baru di Analisa Saham part 2
Tidak ada komentar:
Posting Komentar