Jumat, 07 Mei 2010

Review Market 7 Mei 2010

Dear All,

IHSG hari ini kembali melemah menyentuh level 2705, lalu ditutup di 2739. Stochastic masih mengindikasikan pelemahan. Entry point aggressive dapat dilakukan di 2700-2710 dan conservative di 2650-2660.

REVIEW SAHAM

AALI
AALI melemah ke 19700, menembus entry point 20000, lalu kembali menguat ditutup di 20200. Stochastic di area oversold memberikan indikasi penguatan. Gunakan entry point conservative di 20000.

ADRO
ADRO melemah menyentuh 1900, di entry point conservative 1900-1920, lalu ditutup di 1930. Stochastic di posisi oversold kembali memberikan signal pelemahan. Sementara ini entry point conservative di 1900-1920 masih akan saya pertahankan.

ANTM
ANTM melemah ditutup di 2075. Stochastic di area oversold signalnya kurang jelas. Entry point conservative di 2000-2025 masih saya rekomendasikan.

ASII
ASII melemah menyentuh level 39650, lalu ditutup di 40200. Stochastic masih mengindikasikan pelemahan. Gunakan support psikologis 40000 sebagai entry point.

BBRI
BBRI melemah menyentuh level 7950, lalu ditutup di 8300. Stochastic masih mengindikasikan pelemahan, namun penutupan hari ini lebih mengindikasikan penguatan. Bagi yang sudah membeli di 8000-8100, dapat merealisasikan keuntungannya di 8600-8700. Entry point conservative di 8000-8100 akan saya rekomendasikan.

BBCA
BBCA melemah menyentuh level 4825, lalu ditutup di 4925. Stochastic di area oversold signalnya kabur, namun penutupan hari ini memungkinkan terjadinya penguatan. Entry point aggressive dapat dilakukan di 4800-4825, dan entry point conservative di 4500-4550.

BUMI
BUMI melemah menyentuh level 2220, lalu ditutup di 2300. Stochastic signalnya kabur. Gunakan entry point conservative 2250-2300 dengan target sementara 2450-2500.

DOID
DOID melemah ke 930, lalu naik ditutup di 930. Stochastic mengindikasikan penguatan dengan ditunjang oleh penutupan hari ini. Mengingat support 1000 sudah ditembus, maka entry point akan saya rekomendasikan di 900-910.

INDF
INDF melemah menyentuh level 3425, lalu kembali naik ditutup di 3475. Stochastic mengindikasikan pelemahan. Entry point aggressive dapat dilakukan di 3450-3500 dan entry point conservative di 3300-3350.

LSIP
LSIP melemah menyentuh level 8600, lalu ditutup di 8700. Stochastic memberikan indikasi pelemahan Entry point aggressive dapat dilakukan di 8400-8500 dan entry point conservative dapat dilakukan di 8000-8100

PGAS
PGAS melemah menyentuh level 3750, lalu ditutup di 3800. Stochastic kembali mengindikasikan pelemahan. Mengingat support 3850-3900 sudah pecah, maka entry point 3600-3650 akan saya rekomendasikan sebagai entry point.

PTBA
PTBA melemah menyentuh level 16400, lalu kembali naik ditutup di 17200. Stochastic mengindikasikan koreksi tapi penutupan hari ini membuka peluang penguatan. Entry point conservative di 17000-17100 akan saya rekomendasikan.

TINS
TINS melemah menyentuh level 2175, lalu kembali naik ditutup di 2250. Stochastic di area oversold mengindikasikan penguatan, dan ditunjang oleh penutupan hari ini. Target penguatan sementara 2450-2500. Entry point conservative dapat dilakukan di 2200-2250.

UNSP
UNSP melemah menyentuh entry point conservative 450, lalu kembali naik ditutup di 455. Stochastic mengindikasikan koreksi. Entry point conservative di 450 akan kembali saya rekomendasikan.

UNTR
UNTR melemah menyentuh level 16500, lalu naik ditutup di 16950. Stochastic mengindikasikan koreksi, namun penutupan hari ini mengindikasikan penguatan. Entry point conservative dapat dilakukan di 15000.

Pagi ini saya agak terkejut melihat bursa Amerika dan bursa Asia yang rata rata masih merah. Apa lagi Amerika yang ternyata merahnya kemungkinan disebabkan oleh salah order. IHSG yang sudah terkena sentiment negative kembali dihujani sentiment negative hari ini. Saya banyak mendapat pertanyaan kapan IHSG akan rebound, sampai seberapa dalam penurunan IHSG. Saya masih berpegang pada prinsip bahwa target penurunan IHSG di kisaran 2600-2700. Jadi versi saya, pada level 2700 pun seharusnya kita sudah mulai mengakumulasi pembelian yang berarti saatnya adalah tadi pagi, saat IHSG di kisaran 2705. Saya mengatakan akumulasi beli dalam arti pembelian jangan diforsir, tapi dicicil. Karena masih ada potensi pelemahan lebih lanjut di bawah level 2700. Bagi yang tidak sempat berjualan karena hari ini belum ada technical rebound, menurut saya minggu depan akan ada technical rebound. Manfaatkan momentum tersebut untuk berjualan.

Sementara itu dulu yang bisa saya sampaikan. Prepare to buy yang sudah jualan. Yang belum jualan happy selling.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar