Senin, 03 Agustus 2009

Review Market 3 Agustus 2009

Dear All,

Hari ini IHSG kembali menguat, ditutup di level 2338. Untuk sementara saya masih meminta untuk hati - hati akan kemungkinan terjadinya profit taking karena adanya kondisi overbought pada RSI dan Stochastic

REVIEW SAHAM

AALI hari ini naik menyentuh level 19650, lalu turun dan ditutup di 19150. Mengikuti saran 2 hari yang lalu, posisi AALI seharusnya sudah bersih. RSI dan Stochastic menunjukkan kondisi overbought. Entry point dapat dilakukan di 18700-18800. Apa bila support ini pecah, entry point berikutnya dapat dilakukan di 17800-17900.

ADRO hari ini sempat naik lagi menyentuh 1310, lalu turun dan kembali ditutup di 1280. Indikasi koreksi semakin jelas terlihat. Entry point dapat dilakukan di support di area 1240-1250. Resistance ada di 1300.

ANTM hari ini kembali menguat signifikan, ditutup di level 2300. Dari grafiknya, ANTM masih menyimpan penguatan lebih lanjut ke arah 2400-2425. Jadi yang masih mempunyai posisi di ANTM mohon mewaspadai area tersebut. Entry point sementara dapat dilakukan di 2125-2150.

ASII hari ini kembali menguat, ditutup di 30400, di atas harga tertingginya. Dari grafiknya ASII masih menyimpan potensi penguatan lebih lanjut. Kemungkinan target ke arah 32000. Entry point dapat dilakukan di 28500-28600.

BBRI hari ini menguat tipis, ditutup di 7400. Entry point kemarin di 7000-7100 masih saya rekomendasikan.

BBCA hari ini kembali menguat ke 3850. Grafiknya masih menunjukkan potensi penguatan lebih lanjut. Waspadai area profit taking 3950-4000. Entry point sementara dapat dilakukan di 3750-3775.

BUMI hari ini terkoreksi, ditutup di level 2650. Apa bila besok kembali terkoreksi, entry point dapat dilakukan di 2500-2525. Semoga 2 hari ini yang punya BUMI sudah merealisasikan keuntungannya.

HEXA hari ini melemah ditutup di 2625. Dari grafiknya, HEXA masih menyimpan potensi pelemahan lebih lanjut. Entry point kemarin di 2600 masih saya rekomendasikan.

INDF hari ini masih menguat, ditutup di 2375. Entry point kemarin di 2200 masih saya rekomendasikan.

LSIP hari ini bergerak konsolidasi, ditutup di 6800. Dari grafiknya, LSIP mempunyai potensi untuk terkoreksi lebih lanjut. Entry point kemarin di 6400-6500 masih saya rekomendasikan.

PTBA hari ini bergerak tipis, ditutup di 13550. Indikasi koreksi masih terlihat jelas, entry point dapat dilakukan di 12500.

TINS hari ini kembali menguat ditutup di 2200. Dari grafik, TINS masih menyimpan potensi penguatan lebih lanjut, namun sepertinya mulai terbatas. Target sementara ada di 2300. Entry point dapat dilakukan di 2000-2025.

UNSP hari ini ditutup melemah ke arah 790. Indikasi koreksi makin terlihat jelas. Entry point kemarin di 740-750 masih saya rekomendasikan.

UNTR hari ini sempat turun ke 12400, lalu naik dan ditutup di 12600. Entry point kemarin sudah kena. Namun, melihat grafiknya, seperti potensi pelemahannya masih ada. Apa bila besok kembali terjadi koreksi, entry point berikutnya dapat dilakukan di 11400-11500.

Hari ini IHSG kembali menguat. Namun dengan banyaknya saham saham yang mencapai posisi overbought, saya tetap belum menyarankan pembelian yang gegabah. Lakukanlah pembelian pada saham saham yang sudah ada di support. Jangan terbawa emosi melihat saham yang naik kencang ataupun turun kencang. Seperti biasa, apa bila terjadi keraguan, lakukanlah pembelian dengan mencicil.

Itu dulu yang bisa saya sampaikan, good luck for tomorrow, and happy trading.

PS. Saya mau minta bantuannya buat Bapak/Ibu sekalian yang sering melihat blog ini. Dalam rangka menyelesaikan thesis saya, saya membutuhkan data kuesioner dan saya sangat berharap Bapak/Ibu sekalian berkenan mengisi kuesioner saya. Bagi yang bersedia, mohon cantumkan emailnya di kolom shout box sebelah kanan, atau bisa mengirimkan langsung alamat emailnya ke email saya di donny.cassanova@gmail.com Saya benar benar mohon bantuannya karena saya cuma punya waktu 1 semester lagi untuk menyelesaikan thesisnya. Terima kasih atas perhatiannya.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar