Jumat, 14 Agustus 2009

Review Market 14 Agustus 2009

Dear All,

Hari ini IHSG terkoreksi tipis, ditutup di level 2386.

REVIEW SAHAM

AALI hari ini dibuka sempat turun menyentuh level 22200 (resistance yang sekarang menjadi support) lalu kembali naik dan ditutup di 23000. Signal pada grafik AALI belum terlalu jelas. kemungkinan masih akan mencoba turun. Entry point dapat dilakukan pada support 22200. Apa bila support ini pecah, kemungkinan akan menuju ke 20900-21000.

ADRO hari ini sempat menyentuh level 1380, yang merupakan area profit taking, lalu turun dan ditutup di 1460. Entry point 1400-1410 masih saya rekomendasikan.

ANTM hari ini sempat naik ke 2750, yang merupakan area profit taking 2750-2800, lalu turun ke 2625, yang merupakan level entry point 2600-2625, dan ditutup di 2650. Sementara level 2600-2625 masih dapat dijadikan level entry point. Apa bila level ini pecah, entry point berikutnyadapat dilakukan di 2500-2525.

ASII terkoreksi, menyentuh level 29100, lalu kembali naik dan ditutup di 29850, di bawah entry point kemarin. Penutupan ASII membuka peluang pelemahan lagi. Gunakan low hari ini sebagai entry point, di 29000-29100.

BBRI hari ini terkoreksi tipis, ditutup di 7250. Entry point 7000-7100 masih saya rekomendasikan.

BBCA hari ini bergerak dengan range tipis, ditutup di 4350. Gunakan level support 4000-4050 sebagai entry point.

BUMI hari ini dibuka dengan range tipis, ditutup di 3225. Grafiknya masih menunjukkan potensi penguatan lebih lanjut dengan target minimal 3300. Entry point minimal dapat dilakukan di 2975-3000.

HEXA hari ini bergerak tipis, ditutup di 2900. View kemarin masih berlaku, gunakan level 2800-2825 sebagai entry point.

INDF hari ini terkoreksi, menyentuh level 2525, sebagai entry point kemarin 2500-2525, lalu ditutup di 2575. Selama level 2500 belum pecah, saya akan masih merekomendasikan 2500-2525 sebagai entry point. Apa bila level ini pecah, entry point berikutnya dapat dilakukan di 2200-2225.

LSIP hari ini bergerak tipis, ditutup di 8000. Entry point minimal dapat dilakukan kembali di 7300-7400.

PTBA hari ini terkoreksi tipis, ditutup di 13450. Dari grafiknya, menunjukkan potensi adanya pembalikan arah ke atas. Entry point minimal dapat dilakukan di 13000.

TINS hari ini melemah, ditutup di 2325. View masih sama seperti kemarin, beli di 2200-2225.

UNSP hari ini bergerak dengan range tipis, ditutup di 1000. Dari grafiknya, UNSP masih mempunyai kekuatan naik. Namun mengingat RSI dan Stochastic sudah berada di areal overbought, maka saya sarankan untuk berhati hati. Entry point kemarin di 880-900 masih akan saya rekomendasikan.

UNTR hari ini bergerak dengan range tipis, ditutup di 12900. Dari grafiknya, terlihat indikasi koreksi. Entry point dapat dilakukan di 12000-12100.

Hari ini, lagi lagi indeks tidak mampu bertahan di atas 2400. Kalau dihitung hitung, sudah lima kali indeks mencoba memecah 2400, namun tidak mampu bertahan di atas 2400. Menurut saya pribadi, hal ini kurang bagus. Saya melihat adanya kemungkinan terjadinya koreksi. Jadi mohon berhati hati dalam melakukan pembelian, belilah saham saham yang sudah mencapai supportnya. Dan bagi yang sudah melakukan pembelian, jangan lupa melakukan penjualan.

Sementara itu dulu yang bisa saya sampaikan, semoga dapat membantu bapak/ibu sekalian dalam mengambil keputusan. Have a nice long weekend, semoga libur panjang ini memberi semangat baru bagi kita semua.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar